

Mutiarajaya Bekasi Farm yaitu sebuah divisi peternakan kambing domba halal, yang berlokasi di Jl. Sengon Raya Rt. 01/10 Desa Cijengkol Kec. Setu - Kab. Bekasi.
Sebagai peternak kambing dan domba, kami melayani berbagai kebutuhan masyarakat mulai dari penyediaan Susu Kambing Murni, Kefir Susu Kambing, Layanan Aqiqah, Paket Bibit Kambing Domba, Paket Bakalan Kambing Domba Penggemukan sampai Penyediaan hewan Qurban. Semua produk yang kami tawarkan sangat kompetitif dari harga pasaran pada umumnya.
Momentum Hari Raya Qurban adalah momen yang sangat tepat untuk saling berbagi kebahagiaan dengan sesama umat manusia, baik yang muslim atau non muslim. Momen yang hanya di rayakan satu kali dalam satu tahun. Dengan demikian setiap tahunnya kami melayani Pengadaan dan Penjualan Hewan Qurban untuk Perorangan, Instansi, Lembaga, Yayasan, Perusahaan, dan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM).
Untuk menghasilkan hewan qurban unggulan dan sehat serta kualitas terbaik, kami selalu melakukan beberapa hal diantaranya :
- Melakukan pemilihan bibit/bakalan dengan ketat.
- Mengutamakan bibit/bakalan dari genetik unggul, untuk domba yaitu (merino dan garut s juga beberapa domba lokal
- menjaga kebersihan kandang ternak kambing secara rutin
- menjaga kualitas pakan ternak kambing yang diberikan
- memberikan vitamin dan melakukan pencegahan dari berbagai penyakit seperti cacingan, orf, radang kuku dll.